Kamu yang sudah mengunduh atau bahkan memainkan Fallout Shelter selama beberapa saat mungkin sudah mulai menyadari bila game ini tidak semudah kelihatannya. Tampilan kartun serta gameplay yang terkesan simpel tentang mengelola bungker menyembunyikan kenyataan bahwa menjadi Overseer tidak semudah membalikkan telapak tangan.
Fallout Shelter menyimpan tantangan berlapis-lapis bagi pemainnya, terutama di bagian awalgame. Kamu mungkin akan mengalami kesulitan untuk mengalokasikan sumber daya manusia, membangun fasilitas karena terbatasnya dana, hingga tingkat kebahagiaan para penghuni yang terus-menerus anjlok.
Bila kamu mengangguk-angguk membaca beberapa deskripsi tantangan di atas, maka tidak perlu khawatir. Saya pun mengalami permasalahan yang sama ketika memainkannya silam. Oleh karena itu pula, saya ingin berbagi beberapa tip dan trik yang dapat membantumu menjadi Overseer yang dicintai oleh para penghuni Vault. Semoga bermanfaat!
Fallout Shelter menyimpan tantangan berlapis-lapis bagi pemainnya, terutama di bagian awalgame. Kamu mungkin akan mengalami kesulitan untuk mengalokasikan sumber daya manusia, membangun fasilitas karena terbatasnya dana, hingga tingkat kebahagiaan para penghuni yang terus-menerus anjlok.
Bila kamu mengangguk-angguk membaca beberapa deskripsi tantangan di atas, maka tidak perlu khawatir. Saya pun mengalami permasalahan yang sama ketika memainkannya silam. Oleh karena itu pula, saya ingin berbagi beberapa tip dan trik yang dapat membantumu menjadi Overseer yang dicintai oleh para penghuni Vault. Semoga bermanfaat!
Utamakan Ekspansi Ruangan Ketimbang Upgrade
Kamu dapat memperluas serta melakukan upgrade terhadap semua ruangan di dalam Vault. Memperluas ruangan memberikan tambahan produktivitas dan kapasitas agar semakin banyak penghuni yang dapat bekerja di dalamnya. Melakukan upgrade hanya meningkatkan efisiensi ruang.
Dari definisi di atas saja, sudah jelas kalau kamu sebaiknya memprioritaskan ekspansi ruangan daripada melakukan upgrade terhadapnya. Dengan memperluas ruangan, kamu akan mendapatkan dua manfaat sekaligus yaitu peningkatan produktivitas dan kapasitas daripada upgrade yang hanya meningkatkan efisiensi.
Alasan lain mengapa kamu harus mengutamakan ekspansi adalah biaya. Biaya untuk melakukan ekspansi sering kali lebih murah daripada melakukan upgrade. Lagipula, peningkatan output yang didapatkan dari upgrade juga tidak seberapa dibandingkan hasil dari ekspansi.
Kamu dapat memperluas serta melakukan upgrade terhadap semua ruangan di dalam Vault. Memperluas ruangan memberikan tambahan produktivitas dan kapasitas agar semakin banyak penghuni yang dapat bekerja di dalamnya. Melakukan upgrade hanya meningkatkan efisiensi ruang.
Dari definisi di atas saja, sudah jelas kalau kamu sebaiknya memprioritaskan ekspansi ruangan daripada melakukan upgrade terhadapnya. Dengan memperluas ruangan, kamu akan mendapatkan dua manfaat sekaligus yaitu peningkatan produktivitas dan kapasitas daripada upgrade yang hanya meningkatkan efisiensi.
Alasan lain mengapa kamu harus mengutamakan ekspansi adalah biaya. Biaya untuk melakukan ekspansi sering kali lebih murah daripada melakukan upgrade. Lagipula, peningkatan output yang didapatkan dari upgrade juga tidak seberapa dibandingkan hasil dari ekspansi.
Terapkan Pengendalian Jumlah Penghuni
Cara termudah untuk meningkatkan kebahagiaan para penghuni Vault adalah dengan memasang-masangkan mereka di ruang tidur. Bila mereka jatuh hati dan kemudian memutuskan untuk memiliki keturunan, maka tingkat kebahagiaan pasangan tersebut langsung meroket ke 100%.
Walaupun begitu, peningkatan jumlah penghuni juga memiliki konsekuensinya sendiri. Anak yang lahir akan menambah kebutuhan air dan pangan. Kalau kapasitas produksi kedua kebutuhan pokok di Vault belum mumpuni, bisa-bisa terjadi kelaparan dan kehausan yang ujung-ujungnya malah membuat kebahagiaan seluruh penghuni Vault makin terpuruk.
Begitu pula dengan orang luar yang ingin masuk sebagai penghuni Vault. Kalau kamu merasa kapasitas produksi makanan dan minuman yang ada belum memadai, maka kamu bisa tidak mengacuhkan kehadiran mereka yang berdiri di depan gerbang. Orang luar yang berdiri tersebut tidak akan memiliki dampak apa pun terhadap keberlangsungan hidup di Vault. Mereka tidak akan mati, pergi, atau mengganggu para penghuni. Kamu bebas mempersilakan mereka masuk hanya bila merasa sudah mampu.
Apabila jumlah penghuni sudah terlanjur terlalu banyak dan Vault semakin terbebani, maka kamu bisa mengirim beberapa penghuni untuk bertualang keluar dan mengurangi beban bungker. Para penghuni tersebut mungkin tidak akan bertahan lama dan kemudian mati, namun kamu bisa membangkitkan mereka kembali dengan menukar sejumlah tutup botol nanti.
Cara termudah untuk meningkatkan kebahagiaan para penghuni Vault adalah dengan memasang-masangkan mereka di ruang tidur. Bila mereka jatuh hati dan kemudian memutuskan untuk memiliki keturunan, maka tingkat kebahagiaan pasangan tersebut langsung meroket ke 100%.
Walaupun begitu, peningkatan jumlah penghuni juga memiliki konsekuensinya sendiri. Anak yang lahir akan menambah kebutuhan air dan pangan. Kalau kapasitas produksi kedua kebutuhan pokok di Vault belum mumpuni, bisa-bisa terjadi kelaparan dan kehausan yang ujung-ujungnya malah membuat kebahagiaan seluruh penghuni Vault makin terpuruk.
Begitu pula dengan orang luar yang ingin masuk sebagai penghuni Vault. Kalau kamu merasa kapasitas produksi makanan dan minuman yang ada belum memadai, maka kamu bisa tidak mengacuhkan kehadiran mereka yang berdiri di depan gerbang. Orang luar yang berdiri tersebut tidak akan memiliki dampak apa pun terhadap keberlangsungan hidup di Vault. Mereka tidak akan mati, pergi, atau mengganggu para penghuni. Kamu bebas mempersilakan mereka masuk hanya bila merasa sudah mampu.
Apabila jumlah penghuni sudah terlanjur terlalu banyak dan Vault semakin terbebani, maka kamu bisa mengirim beberapa penghuni untuk bertualang keluar dan mengurangi beban bungker. Para penghuni tersebut mungkin tidak akan bertahan lama dan kemudian mati, namun kamu bisa membangkitkan mereka kembali dengan menukar sejumlah tutup botol nanti.
Gotong royong Demi Kemaslahatan Bersama
Jumlah penghuni yang bekerja di suatu ruang yang sama akan meningkatkan efisiensi fasilitas tersebut. Semakin tinggi keahlian para penghuni yang bekerja sama, maka waktu yang diperlukan untuk mendapatkan hasil dari masing-masing fasilitas juga akan semakin pendek.
Hal yang sama juga berlaku bila terjadi krisis melanda di dalam Vault. Kamu dapat menarik para penghuni yang bekerja di ruangan lain untuk membantu ruangan yang diserang RadRoach maupun terjadi kebakaran. Apabila krisis yang terjadi telah selesai ditangani, para penghuni yang berasal dari ruangan lain akan otomatis kembali ke pekerjaan semula.
Jumlah penghuni yang bekerja di suatu ruang yang sama akan meningkatkan efisiensi fasilitas tersebut. Semakin tinggi keahlian para penghuni yang bekerja sama, maka waktu yang diperlukan untuk mendapatkan hasil dari masing-masing fasilitas juga akan semakin pendek.
Hal yang sama juga berlaku bila terjadi krisis melanda di dalam Vault. Kamu dapat menarik para penghuni yang bekerja di ruangan lain untuk membantu ruangan yang diserang RadRoach maupun terjadi kebakaran. Apabila krisis yang terjadi telah selesai ditangani, para penghuni yang berasal dari ruangan lain akan otomatis kembali ke pekerjaan semula.
Penghuni yang Sibuk Adalah Penghuni yang Bahagia
Salah satu elemen penting agar membuat penghuni bahagia adalah dengan memberikannya tugas. Dengan bekerja atau berlatih, keberadaan para penghuni bisa memiliki arti dan berkontribusi kepada bungker.
Penghuni yang tidak memiliki tugas spesifik akan memiliki status Coffee Break. Apabila kamu melihat status demikian, sebaiknya segeralah berikan tugas kepada penghuni tersebut agar mereka tidak bosan dan kemudian menjadi sedih. Tidak masalah pekerjaan apa pun yang kamu berikan, asal ia mendapat kesibukan.
Cara termudah untuk memonitor seluruh penghuni di Fallout Shelter adalah dengan menyortir daftar penghuni. Dengan mengaksesnya pada menu di kiri atas dan kemudian melakukan tap pada masing-masing kategori di atas daftar, kamu dapat melakukan sortir berdasarkan nama, stat, hingga status kesibukan mereka masing-masing.
Salah satu elemen penting agar membuat penghuni bahagia adalah dengan memberikannya tugas. Dengan bekerja atau berlatih, keberadaan para penghuni bisa memiliki arti dan berkontribusi kepada bungker.
Penghuni yang tidak memiliki tugas spesifik akan memiliki status Coffee Break. Apabila kamu melihat status demikian, sebaiknya segeralah berikan tugas kepada penghuni tersebut agar mereka tidak bosan dan kemudian menjadi sedih. Tidak masalah pekerjaan apa pun yang kamu berikan, asal ia mendapat kesibukan.
Cara termudah untuk memonitor seluruh penghuni di Fallout Shelter adalah dengan menyortir daftar penghuni. Dengan mengaksesnya pada menu di kiri atas dan kemudian melakukan tap pada masing-masing kategori di atas daftar, kamu dapat melakukan sortir berdasarkan nama, stat, hingga status kesibukan mereka masing-masing.
Temukan Keseimbangan Kebutuhan
Mencari keseimbangan kebutuhan ini sering kali menjadi tantangan tersendiri. Ketika kebutuhan pangan tercukupi, yang terjadi malah daya listrik atau air tidak dapat menghidupi seluruh penduduk, atau bahkan sebaliknya.
Ketika kamu melihat bahwa meteran suatu kebutuhan pokok mulai memiliki kecenderungan menipis walau telah ditambah dengan hasil produksi, itu adalah tanda untuk segera menambah hasil output. Kamu bisa menambah jumlah pekerja di ruangan tersebut untuk meningkatkan efisiensi, atau membangun fasilitas tambahan guna menarik mundur ambang kebutuhan minimal yang terdapat di meteran.
Mencari keseimbangan kebutuhan ini sering kali menjadi tantangan tersendiri. Ketika kebutuhan pangan tercukupi, yang terjadi malah daya listrik atau air tidak dapat menghidupi seluruh penduduk, atau bahkan sebaliknya.
Ketika kamu melihat bahwa meteran suatu kebutuhan pokok mulai memiliki kecenderungan menipis walau telah ditambah dengan hasil produksi, itu adalah tanda untuk segera menambah hasil output. Kamu bisa menambah jumlah pekerja di ruangan tersebut untuk meningkatkan efisiensi, atau membangun fasilitas tambahan guna menarik mundur ambang kebutuhan minimal yang terdapat di meteran.
Mati Gaya Tanpa Listrik
Dari semua fasilitas produksi yang ada, ruang pembangkit listrik adalah yang terpenting. Fasilitas ini memberikan daya kepada ruangan-ruangan lainnya sehingga bisa berfungsi normal. Tanpa daya, ruangan tersebut tidak akan bisa menjalankan fungsinya.
Ketika terjadi defisit listrik, ruangan yang terletak paling jauh dari pembangkit akan mati terlebih dahulu. Usahakan untuk meletakkan restoran atau penyulingan air tepat di sebelah pembangkit listrik untuk mencegah fasilitas krusial tersebut mati. Ruang yang jarang dipakai seperti gudang atau kamar tidur bisa diletakkan berjauhan.
Dari semua fasilitas produksi yang ada, ruang pembangkit listrik adalah yang terpenting. Fasilitas ini memberikan daya kepada ruangan-ruangan lainnya sehingga bisa berfungsi normal. Tanpa daya, ruangan tersebut tidak akan bisa menjalankan fungsinya.
Ketika terjadi defisit listrik, ruangan yang terletak paling jauh dari pembangkit akan mati terlebih dahulu. Usahakan untuk meletakkan restoran atau penyulingan air tepat di sebelah pembangkit listrik untuk mencegah fasilitas krusial tersebut mati. Ruang yang jarang dipakai seperti gudang atau kamar tidur bisa diletakkan berjauhan.
Ruang Penyimpanan Terbaik Adalah di Tangan Penghuni
Seiring dengan progres permainan, kamu akan mendapatkan senjata maupun pakaian yang berasal dari dalam kotak bekal atau hasil ekspedisi penghuni di luar sana. Pakaian maupun senjata yang kamu dapatkan akan membutuhkan slot dalam inventori untuk disimpan, yang sayangnya berjumlah terbatas.
Kamu dapat menambah kapasitas ruang inventori dengan membangun gudang. Namun, fungsi gudang ini tidak lebih dari sekadar memberikan tambahan slot inventori tanpa memberikan dampak apa pun kepada para penghuni.
Oleh karena itu, saat kamu mendapatkan pakaian atau senjata, segera berikan kepada para penghuni dewasa untuk menghemat ruang inventori. Utamakan para pria dewasa, sebab para wanita yang sedang mengandung tidak akan bisa menggunakan senjata hingga mereka melahirkan. Dengan memberikan semua penghuni senjata, mereka dapat mempertahankan diri bila ada invasi RadRoach maupun para Raider.
Seiring dengan progres permainan, kamu akan mendapatkan senjata maupun pakaian yang berasal dari dalam kotak bekal atau hasil ekspedisi penghuni di luar sana. Pakaian maupun senjata yang kamu dapatkan akan membutuhkan slot dalam inventori untuk disimpan, yang sayangnya berjumlah terbatas.
Kamu dapat menambah kapasitas ruang inventori dengan membangun gudang. Namun, fungsi gudang ini tidak lebih dari sekadar memberikan tambahan slot inventori tanpa memberikan dampak apa pun kepada para penghuni.
Oleh karena itu, saat kamu mendapatkan pakaian atau senjata, segera berikan kepada para penghuni dewasa untuk menghemat ruang inventori. Utamakan para pria dewasa, sebab para wanita yang sedang mengandung tidak akan bisa menggunakan senjata hingga mereka melahirkan. Dengan memberikan semua penghuni senjata, mereka dapat mempertahankan diri bila ada invasi RadRoach maupun para Raider.
Kejar Achievement yang Memberikan Kotak Bekal
Kotak bekal adalah item berharga di dalam Fallout Shelter. Masing-masnig kotak berisi sejumlah kartu yang dapat memberikan berbagai item yang sangat berguna, mulai dari tambahan tutup botol hingga menghadirkan penghuni langka dengan stat yang tinggi.
Ada dua cara untuk mendapatkan kotak bekal. Cara pertama adalah dengan membeli IAP yang akan memberi kamu sejumlah kotak untuk dibuka. Cara kedua melibatkan pemenuhan berbagai misi yang akan memberikan kotak bekal bila diselesaikan.
Game akan senantiasa memberkan berbagai misi untuk dipenuhi. Ketika misi yang ada menjanjikan sebuah kotak bekal, maka kamu sebaiknya fokus untuk menyelesaikan misi tersebut. Kamu juga bisa mengganti sebuah misi setiap harinya (dengan cara menyentuh tombol X di tampilan daftar misi) apabila dari ketiga misi yang tersedia tidak ada yang menarik untuk kamu selesaikan.
Kotak bekal adalah item berharga di dalam Fallout Shelter. Masing-masnig kotak berisi sejumlah kartu yang dapat memberikan berbagai item yang sangat berguna, mulai dari tambahan tutup botol hingga menghadirkan penghuni langka dengan stat yang tinggi.
Ada dua cara untuk mendapatkan kotak bekal. Cara pertama adalah dengan membeli IAP yang akan memberi kamu sejumlah kotak untuk dibuka. Cara kedua melibatkan pemenuhan berbagai misi yang akan memberikan kotak bekal bila diselesaikan.
Game akan senantiasa memberkan berbagai misi untuk dipenuhi. Ketika misi yang ada menjanjikan sebuah kotak bekal, maka kamu sebaiknya fokus untuk menyelesaikan misi tersebut. Kamu juga bisa mengganti sebuah misi setiap harinya (dengan cara menyentuh tombol X di tampilan daftar misi) apabila dari ketiga misi yang tersedia tidak ada yang menarik untuk kamu selesaikan.
Pakaian dan Senjata Terkuat untuk Petualang dan Penjaga Gerbang
Petualang dan penjaga gerbang merupakan penghuni Vault yang sangat penting. Petualang adalah penghuni yang kamu tugaskan untuk berkelana di alam luar dan mendapatkan berbagai item. Penjaga gerbang adalah orang-orang yang akan kamu tugaskan untuk menghalau para monster maupun Raider yang menginvasi Vault.
Berkat radiasi dan monster yang menghuni alam luar, sebaiknya kamu membekali para petualang dengan jumlah StimPak dan Radaway maksimal selain memberikan pakaian dan senjata terbaik. Semakin baik perlengkapan maupun stat masnig-masing petualang, semakin lama mereka dapat bertahan hidup dan mendapatkan item langka.
Penjaga gerbang adalah lapis kedua pertahanan Vault setelah gerbang masuk dihancurkan oleh monster maupun Raider yang menginvasi. Kamu sebaiknya menempatkan mereka untuk bekerja di ruang yang terletak berdekatan dengan gerbang, sehingga mereka bisa datang ke gerbang sebelum pintu hancur.
Petualang dan penjaga gerbang merupakan penghuni Vault yang sangat penting. Petualang adalah penghuni yang kamu tugaskan untuk berkelana di alam luar dan mendapatkan berbagai item. Penjaga gerbang adalah orang-orang yang akan kamu tugaskan untuk menghalau para monster maupun Raider yang menginvasi Vault.
Berkat radiasi dan monster yang menghuni alam luar, sebaiknya kamu membekali para petualang dengan jumlah StimPak dan Radaway maksimal selain memberikan pakaian dan senjata terbaik. Semakin baik perlengkapan maupun stat masnig-masing petualang, semakin lama mereka dapat bertahan hidup dan mendapatkan item langka.
Penjaga gerbang adalah lapis kedua pertahanan Vault setelah gerbang masuk dihancurkan oleh monster maupun Raider yang menginvasi. Kamu sebaiknya menempatkan mereka untuk bekerja di ruang yang terletak berdekatan dengan gerbang, sehingga mereka bisa datang ke gerbang sebelum pintu hancur.
Semua Butuh Kesabaran dan Ketekunan
Fallout Shelter adalah game simulasi manajemen yang membutuhkan proses dan waktu untuk mendapatkan hasil maksimal. Game ini paling cocok dimainkan secara rutin dalam interval tertentu alih-alih dimainkan dengan intens selama beberapa jam.
Para penghuni Vault kamu terlanjur merana akibat mismanajemen yang kamu lakukan? Tidak perlu khawatir. Bila kamu menerapkan beberapa tip dan trik yang saya uraikan di atas, niscaya kebahagiaan penghuni akan berangsur-angsur pulih. Nilai A pada evaluasi harian digame juga bukan hal yang mustahil lagi.
Fallout Shelter adalah game simulasi manajemen yang membutuhkan proses dan waktu untuk mendapatkan hasil maksimal. Game ini paling cocok dimainkan secara rutin dalam interval tertentu alih-alih dimainkan dengan intens selama beberapa jam.
Para penghuni Vault kamu terlanjur merana akibat mismanajemen yang kamu lakukan? Tidak perlu khawatir. Bila kamu menerapkan beberapa tip dan trik yang saya uraikan di atas, niscaya kebahagiaan penghuni akan berangsur-angsur pulih. Nilai A pada evaluasi harian digame juga bukan hal yang mustahil lagi.
Tentunya semua tip dan trik di atas belum mencakup keseluruhan hal yang bisa kamu lakukan di Fallout Shelter. Apakah kamu sendiri memiliki tip dan trik lain agar sukses menjadi Overseer yang dicintai penghuni Vault? Mari berbagi melalui kolom komentar di bawah ya!
Silahkan baca juga artikel sejenisnya di bawah ini :
No comments:
Post a Comment